PABRIK SELIMUT JEPANG DINYATAKAN DITUTUP

Dear Para Distributor, Para Agen , Para customer dan seluruh pembaca dan pengamat www.rajaselimut.com

Mohon maaf beribu-ribu maaf, sejak tulisan ini dibuat, tgl 06 Mei 2012, saya menyatakan dengan berat hati bahwa saya menutup peluang ini, setelah bertahun-tahun kami mencoba melakukan upaya recovery agar pabrik Selimut Jepang Bangkit lagi, Namun upaya kami bertahun-tahun dengan biaya yang sangat besar telah kami keluarkan, ternyata kami menemui jalan buntu untuk menyelamatkan bisnis ini.

Sahabat-sahabat, inilah saatnya kita berbelok, dan mulai membuka pilihan-pilihan pintu yang lain.

Mulai awal tahun 2011, kami telah mengubah fokus bisnis, kami fokus bisnis ke RUMAH NUTRISI, yang website nya bisa dilihat di www.sehatway.com

Peralihan ini awalnya menyakitkan...karena kami merasa sudah besar dan eksis di www.rajaselimut.com namun setelah saya dalami lebih dari setahun peluang bisnis www.sehatway.com, ternyata justru inilah peluang hebat yang tidak terbayangkan justru benar-benar ada dan nyata, dan bisnis kami www.rajaselimut.com hanyalah pintu Gerbang agar kami sukses di Bisnis ini, Insya Allah...

Memang bisnis di www.sehatway.com ini, omset tidak se- Fantastis dibanding bisnis di www.rajaselimut.com namun kalau melihat net Profit atau Income Bersih yang masuk ke kantong kita, bisnis yang baru ini jauhh lebih baik...dan yang membuat saya takjub dan merasa ajaib adalah, bisnis ini bisa saya kembangkan konsepnya MIRIP FRANCHISE namun dari sisi mitra yang join, benefitnya lebih indah dan lebih Agung nuansa baik kecara human relation maupun keuntungan Materi....dan saat ini agen serta cabang kami sudah ratusan di seluruh Indonesia.

Kepada para member www.rajaselimut.com yang sudah loyal bertahun-tahun bermitra dengan kami, mohon maaf kami telah pindah jalur, dan perlu anda ketahui juga, sebagian besar para Agen www.rajaselimut.com sekarang sudah berpindah jalur juga mendalami dan mempelajari peluang konsep baru kami di www.sehatway.com yang sangat menjanjikan ini.

Kini giliran anda ikut bergabung bersama kami....di www.sehatway.com , Bacalah website ini dengan hati anda, yess.....bacalah pelahan-lahna dengan hati anda...apakah anda melihat "Something Special & Very Interesting Disana..?"

Susahnya Order Selimut Jepang...

20 April 2009

Dear Mitra Selimut Jepang
Seperti yang sudah kami duga sebelumnyan, bulan April ini setelah Selimut Jepang di ekspose di TRANS TV (Baca Tulisan di LINK http://hadikuntoro.blogspot.com/2009/04/cerita-rajaselimut-di-trans-tv.html ) Pemintaan produk kami semakin tinggi.

Padahal sebelum di ekspose di televisi-pun, permintaan nya cenderung naik, sedangkan jumlah Selimut Jepang yang di produksi untuk kebutuhan pasar Indonesia angkanya masih di patok sekitar 10% kapasitas produksi. Yang sekitar 90% masih di dominasi untuk produksi yang dikirimkan ke Jepang dan Amerika.

Dan apabila anda pernah bekerja di Pabrik, anda akan mahfum bahwa tidaklah mudah begitu saja mengubah kapasitas produksi ,baik itu permintaan naik atau turun, karena karena membutuhkan waktu untuk bermacam-macam pengaturan dan kait mengkait seperti rantai, baik pengaturan pengadaan barang, setting mesin, proses prosuduksi, tataletak SDM dsb...

Akibatnya jumlah produksi yang dilakukan masih ada di kisaran angka yang sama dengan tahun 2008, sedangkan permintaan pasar dalam negeri saat ini 2-3 kali permintaan sebelum tahun 2008.

Ditambah ada kesempatan kami bisa muncul di Televisi Nasional, maka ini menjadi efek domino yang kait mengkait.

Dan saat ini dirasakan sekali bagi anda yang sudah 2-3 tahun bergabung dengan kami, betapa mudahnya order dan mendapatkan barang dari kami sebelum Desember 2008, dan Betapa Sulitnya mendapat barang setelah bulan April 2009 ini.

Dan bagi anda yang baru bergabung 1-2 bulan ini, saya yakin kondisi ini membuat anda merasa sangat tidak nyaman, bahkan mungkin merasa "Shock" kok ternyata begitu sulit mendapatkan produk Selimut Jepang Sekarang..?

Sehingga muncullah email-email komplain dan jumlah yang komplain cukup banyak terutama mereka yang pembeliannya tidak langsung datang ketempat kami (Order Dari Luar kota) , dan dibawah ini saya kutipkan beberapa email yang komplain ke kami.

Sengaja Nama dan email kami hilangkan, dan tujuan agar yang mengirimkan email tidak merasa jengah...dan kami mengucapkan terima kasih kepada anda, karena dari email-email seperti inilah justru kami terpacu untuk memperbaiki pelayanan kepada anda.

===========
Email-1

===========
Pak Hadi.....maaf , mungkin kesannya saya tidak sabaran, saya hanya ingin memastikan apakah tim raja selimut sudah mendapatkan email dan sms tentang barang pesanan saya? Sampai-sampai saya saya sudah dua kali email infohasuko@yahoo.com, tetapi tidak ada balasan.

Seperti saran bapak, setelah saya email saya juga SMS, tetapi tidak ada balasan juga.
Keesokannya, saya memutuskan telepon kantor Rajaselimut, kata seorang staff internet sedang error jadi tidak bisa membalas email, dan disarankan agar order via SMS dan akan segera dabalas sms saya mengenai berapa total yang hrs saya bayar.
setelah menunggu kurang lebih 4 jam, tidak ada balasan, saya memutuskan telepon lagi. Dan diterima oleh staff yang lain” Apakah sms saya sudah diterima? saya tadi SMS ke Rajaselimut"

Dijawab “mungkin sudah bu, tapi kayaknya SMSnya belum dibuka" gitu saja.
saya pikir mungkin tim raja selimut sedang sangat sibuk melayani agen-agen lainnya.
saya masih tetap menunggu.

Tapi sampai sekarang sampai jam setengah 4 pagi pun masih belum ada balasan apakah memang benar-benar sibuk? Saya hanya ingin tau berapa biaya yang harus saya bayar? Saya selalu membaca cerita-cerita bapak yang selalu memberikan inspirasi dan motivasi saya ingin mengikuti keberhasilan teman-teman lainnya pak Hadi...mohon bantuannya.....

IH-SUrabaya

===========
Email-2

===========


Pak Hadi, Saya agen baru, bergabung akhir pebruari. Sejak gabung saya udah memesan selimut 5 kali. Saya mempunyai kesulitan dalam memesan selimut.
Misalnya pesanan terakhir Saya memesan selimut lebih dari 30 dengan harga lebih dari 5 jt, tapi karna banyak stock kosong untuk selimut yang Saya pesan, akhirnya Saya menunggu.

Setelah menunggu sekitar seminggu saya telp lagi tapi jawabannya sama, akhirnya Saya memutuskan untuk minta dikirim selimut yang ada dulu, sisanya menyusul enggap apa-apa, dan saya minta konfirmasi barang-barang apa yang akan dikirim, karena saya mau transfer dulu.

Tapi Saya heran karena apa yang dikirim lebih sedikit dari yang dikonfirmasi malam sebelumnya.Waktu konfirmasi malam hari, selimut yang ada lumayan banyak, dengan harga lebih dari 2jt. Tapi waktu siang harinya Saya minta berapa jumlah total yang harus ditransfer kok jumlahnnya lebih sedikit, cuma 1jt. Akhirnya saya telp lagi untuk menanyakan selimut apa aja yang dikirim, ternyata lebih sedikit dari yang dikonfirmasikan malam sebelumnya.

Katanya selimut yang Saya pesan sudah habis, padahal waktu konfirmasi malam harinya ada. liat di stock information juga ada. Apakah karen pesanan saya termasuk sedikit dibandingkan dengan agen lain, sehingga agen yang lain lebih diutamakan? Saya mohon penjelasannya.

Terus bagaimana caranya memesan agar pesanan yang ada dipisahkan dulu sambil menunggu pesanan yang belum ada? Dari pengalaman beberapa kali pesan, biasanya Saya menunggu karena tanggung kalau yang dikirim cuma sedikit, tapi ketika barang yang ditunggu ada, justru barang yang sebelumnya ada menjadi tidak ada karna udah keduluan dibeli.

Apakah saya harus transfer dulu? Karena waktu minta konfirmasi berapa yang harus ditrasfer juga katanya nanti saja nunggu barangnya komplit, gimana solusinya Pak? Apakah saya boleh transfer untuk deposit, misalnya 5jt, jadi setiap ada stock baru yang kebetulan sudah saya pesan bisa dipisahkan? Atau bagaimana solusi menurut pak Hadi?
RM - Lampung

===========
Email-3

===========

Pak Hadi, saya termasuk resseler selimut jepang dari Bogor. Dan jualan saya belum banyak.saya berencana untuk jadi agen. Saya baca di www.rajaselimut.com stok selimut banyak yang kosong. Mohon infonya pak jika stok selimut sudah kembali normal. Saya Insya Allah ingin menjadi agen.

Terima kaish

DS-Bogor

===========
Email-4

===========

Pak Hadi, Maaf saya ingin mengutarakan kekecewaan saya terhadap tim Hasuko.

Sudah sebulan ini keinginan saya untuk kulakan Selimut Jepang Hasuko nggak kesampaian-kesampaian. Saya memang tidak order dengan datang langsung ke Bekasi. Karena saya pikir, wong bisa order via telpon, sms, email bisa kenapa mesti repot-repot kesana? Hari gini yangg simpel-simpel sajalah.

Untuk mendapetin harga agen, belanja 5 jutaan enggak masalah. Namanya udah niat. Tapi saat ini saya drop alias il feel. Karena merasa tidak dilayani dengan baik.

Emailnya lamaaaa sekali responnya. Bolak-balik proses kirim data stok. Sudah dibalas dengan list barang yang saya order berdasarkan yang data stok yg dikirim, eh di-email lagi dengan data stok baru lagi dan data baru, dimana stock yang tadinya ada menjadi kosong . Sekali duakali saya bisa memahami.

Tapi kalau sampai berlarut-larut? Padahal tiap email saya juga sms mengabarkan kalau saya baru saja kirim email. Telepon juga saya lakukan untuk menanyakan nasib order saya.

Silakan bapak cek email saya yang masuk ke infohasuko@yahoo.com jika ingin mengetahui communication record saya.

Wassalam
HT-Depok

==========
Jawaban

==========


Kepada para Mitra Selimut Jepang, kami merasa sedih karena saat ini belum bisa melayani anda semua dengan layak. Naiknya Permintaan, sebenernya sudah kami prediksi, namun angka permintaan Selimut Jepang hingga setinggi sekarang ini benar-benar diluar prediksi kami. Kami sudah ekstra menambah pasokan dari pabrik namun pasokan yang masuk itu belum bisa memenuhi untuk mereka yang datang langsung ketempat kami.

Sebagai gambaran, selimut model Barbie-5 misalnya, permintaan selimut ini selama 2 minggu saja, angkanya hampir sama dengan jumlah permintaan gabungan, bulan (Januari +Februari) sekaligus..! sedangkan prediksi kami sebelumnya pasar hanya akan tumbuh maksimal sekitar 20% dari bulan ke bulan.!

Namun kami tetap berupaya untuk nego ke Pabrik agar porsi selimut untuk Domestic Market, bisa di naikkan. Mohon doa restunya...

Kepada anda yang tidak memungkinkan untuk bisa datang dan mengambil langsung ditempat kami (hanya untuk agen) kami menyarakan agar anda melakukan "langkah darurat" seperti yang tertulis di LINK berikut ini ("Solusi Sementara Order untuk Luar Kota" ).

Salam Hangat
Hadi Kuntoro
http://rajaselimut.com
http://hadikuntoro.com

9 komentar:

ryan April 20, 2009 at 10:32 AM  

Asslm.

paduka raja selimut, team raja selimut, dan para agent serta reseller juga peminat selimut jepang. mohon ijin buat curhat juga nech.
buat yang belum kenal, mohon ijin memperkenalkan diri. nama saya ryan, owner dari Hasuko Distro samarinda dan juga calon distributor Selimut Jepang Samarinda dan kalimantan.
Seingat saya, selama kurang lebih 2 tahun menjalankan amanah distibusi selimut jepang di samarinda dan sekitarnya, baru kali ini saya mengalami susahnya order Selimut Jepang. untuk menjaga stok bagi para reseller, setidaknya saya harus order minimal 10jt per sekali order, dan biasanya hanya bertahan 1 minggu. jika dulu hanya butuh waktu 1 ato 2 hari untuk persiapan dan pengiriman barang, sekarang saya harus lebih bersabar. sedihnya lagi, meskipun saya adalah calon distributor untuk kalimantan, ternyata saya tidak mendapatkan prioritas untuk mendapatkan barang terlebih dahulu daripada mereka yang lain. hiks hiks hiks...
namun saya sepenuhnya bisa mengerti, karena saya juga dalam posisi yang sama, meski baru memiliki sekitar 25 reseller di kalimantan. lha, kalo se indonesia, apalagi se dunia?
meski baru sekali berkunjung ke istana paduka raja selimut di bekasi, saya sudah bisa merasakan kesibukan yang luar biasa. bayangkan saja, jam 12 malam wib temen2 team raja selimut masih harus menyiapkan orderan para agent ! belum lagi kadang saya menerima curhat mereka ketika secara iseng saya telepon untuk sekedar menanyakan kabar mereka. ada yang selalu terlambat mandi (ato malah jarang mandi?hehehehe...), ato bahkan selalu tidak punya waktu untuk makan tepat waktu, semata-mata untuk memberikan layanan terbaik bagi para agen. saya pribadi berusaha mengerti meski kadang juga ngerasa gemana getu...
tapi saya yakin sekali, hal ini pasti mendapatkan perhatian serius dari paduka raja selimut. untuk anda yang memiliki kerabat yang berada di jakarta, cobalah sedikit mengalah dengan memilih solusi 1. tapi untuk anda kondisinya sama seperti saya, mari kita sama2 berdo'a agar semua segera berjalan dengan normal kembali. saya yakin, team raja selimut berusaha untuk bersikap adil, meski kadang berbeda dengan sudut pandang kita.
sekaligus mo laporan paduka,meski kondisi stok kritis, saat ini Hasuko Distro Samarinda masih punya stok cukup untuk BRB-2 dan 3, SPI-1 dan 2, ANI-1,2,dan 3, FAI-1s, SPI-1s, BRB-1s. selain itu masih ada juga stok LAT-2s, CAS-2, ROY-1D, OKI-3A dan 4A. serta beberapa selimut bayi. mungkin ada yang membutuhkan, silahkan kontak saya.
makasih.

Teteup Semangat !

ryan April 20, 2009 at 11:41 AM  

ma'af, ada yang ketinggalan...
ternyata MU, RM, dan SNO-1 juga masih ada.
makasih,

teteup semangat !

Toni April 20, 2009 at 8:59 PM  

setujuu..p Ryan..!
Calon Distributor Jogja jg lg kritis ni, tp msh tertolong sama NISHIKAWA STANDAR. Saya dapet prioritas lo pak...krn udah inden hampir 2 minggu lebih hehehe... padahal awal mei dah mau pameran lg nih! wuah dulu pameran I degdegan mikir laku pa gaknya..skrg degdegan mikir pameran besok jualan apa? klo brg ga ada hehe..
mari temen-temen kita sama-sama berdoa biar smua lancar..

Salam hangat..

Anonymous,  April 21, 2009 at 12:10 PM  

iya nih...
Outlet diduluin dong...heheh


nika

Anonymous,  April 30, 2009 at 9:46 AM  

Dear Pak Hadi

Pa, bisa ga diestimasikan kira2 kapan kondisi bisa seperti semula, dimana sebagian stock tersedia di tempat Bapak!
Dg begitu saya akan lebih mudah infoin ke konsumen2 saya estimasi pesanan mereka ada.

salam
adi

Anonymous,  April 30, 2009 at 9:49 AM  

Dear Pak Hadi

ikutan nimbrung Pak,
Pada minggu II bulan April lalu saya lumayan banyak mendapatkan order selimut.
s/d tgl 18 april, sdh ada 20 pcs (smkn hari smkn bertambah loh Pak, kira2 1pc/day)
waktu itu saya coba cek stock di info stock untuk type2 seperti MU & PP adalah ETD tgl 24 april.
so, saya infoin ke para konsumen saya, maksimum akhir minggu ke IV barang ada & akan saya kirim.

Tapi, saat tgl 24/25 saya konfirm stock dan saya call lgsg staf raja selimut,
type2 yg katanya tgl 24 tiba (MU & PP, dll), ternyata blm tiba (mereka bilang akhir bulan ini datang).
Akhirnya saya lgsg info ke konsumen saya, ada pengunduran waktu untuk stock sampai akhir bulan
(saat itu saya mohon..mohon maaf bgt kpd konsumen saya, dg harapan mereka bs mengerti)
Alhasil, ternyata ada 8 type yg sdh dipesan, DICANCELL oleh konsumen saya.
waduuuh…saya jadi sedih saat itu, tp ttp smgt……….^_^

Tidak mau order yg sisanya hilang, td malam saya coba call staff Bpk lagi untuk konfirm stock
Tp kata staff bapak, untuk type2 spt MU, PP blm yakin ada akhir bulan ini (mungkin pertengahan bln mei, itupun mungkin :-(..

Wah...wah.., saya agak kuatir nich.. Pak....saya takut order saya akan lepas semua jk kondisi seperti ini.
Kondisi dimana saya blm bisa mendapatkan info pasti untuk stock2 yg telah dipesan oleh konsumen2 saya.
Takut saya adalah konsumen saya sdh tdk percaya lagi ke saya kan repot pak :-(...

Gimana ini ya Pak?
Bisakah saya mendapatkan estimasi stock2 (real) untuk type2 selimut Bapak?
Soalnya hampir tiap hari saya dpt orderan, tp saya kuatir mengecewakan mereka Pak.

Mohon solusinya, karena ini sgt berpengaruh thdp kredibilitas saya sbg salah satu agen Bapak he..he…

Please advice-nya Pak, gimana mensiasati kondisi seperti ini.

Terima Kasih Banyak ya Pak!

Salam sukses selalu.
Adi
HP: 08159408707
Email: sadixs@yahoo.com / Adi.Sulistyo@unilever.com

Anonymous,  May 4, 2009 at 9:11 AM  

Hai, salam kenal...
Saya agen dr Jakarta mau ikutan nimbrung
sekaligus mo laporan, kami masih punya stok untuk BRB-3, Litte Mermaid, Spi-3, OSK Standar Balls, CAS-1, ROY-IB,-ID, OKI-IA,-IB,AC MILAN, REAL MADRID serta selimut bayi TED-1,2,3,4, SNP-1, RAB-1,2,3, ANN-1,2,3, Baby Hello Kitty. mungkin ada yang membutuhkan, silahkan kontak saya di 085718806437
makasih.

yanuarti May 4, 2009 at 10:07 AM  

Pak Hadi mau kasih info untuk sesama agen di daerah Jabodetabek

Untuk Anda yang memerlukan selimut :
1. Selimut Anak
BRB1 Small
SPI1 Small
FAI
2. Selimut Animasi
SPI2
SPI3
BRB1
BRB5
MU
NAS
ANI1
ANN2
SNO1
MER
3. Selimut Dewasa
Cas Double Vanilla
Cas Single Coklat
Cas Single Vanilla
Hok Shitera Pink

Saya masih punya beberapa stok meskipun sangat terbatas.
Hubungi saya di 0888 158 4346

Terima Kasih

  © Blogger template Newspaper III by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP